Shower Box atau bisa juga disebut dengan shower screen, shower box merupakan partisi sebagai penyekat kamar mandi yang digunakan ketika mandi sebagai pembatas agar ketika ada seseorang yang mandi area lain tidak terkena semprotan air shower dari kamar mandi. Kenapa anda harus menggunakan shower box untuk mandi? Penggunaan shower box efektif sebagai mempercantik tampilan kamar mandi anda sebagai penghias memberikan kesan mewah ketika anda melakukan aktifitas didalam kamar mandi. Tidak hanya sebagai penghias tetapi juga sebagai penghalang air agar tidak meluber kemana – mana, tidak hanya itu ahli kesehatan juga lebih menyarankan penerapan shower box untuk kamar mandi anda. Shower Box menggunakan penerapan kamar mandi kering sehingga ahli kesehatan lebih menyarankan untuk menggunakan shower box kamar mandi, karena dalam keadaan kering bakteri lebih sulit untuk berkembang. Selain daripada itu juga menurunkan sedikit resiko terpeleset dari lantai yang tidak basah atau licin.
Tentu saja setiap showerbox memiliki desain yang unik mulai dari tampilan shower box kamar mandi hingga aksesoris yang diterapkan pada shower box anda. Kali ini Graha Elite Persada akan mengenalkan beragam aksesoris shower box kamar mandi yang memberikan efek minimalis dan mewah sebagai hunian anda.
Baca juga : 7+ Model shower Box Kaca Kamar Mandi
1. Grendel Shower Box Double
Grendel shower atau kunci shower adalah kunci yang efektif dipasang pada pintu kaca dan tidak menggunakan anak kunci, sehingga sangat cocok dipasang pada pintu kamar mandi anda, terbuat dari bahan stainless steel anti karat yang memiliki permukaan chrome disarankan pengaplikasian pada pintu kaca tempered glass ketebalan kaca 10 s/d 12mm.
2. Konektor Kaca
Dengan bahan stainless steel anti karat dan lapisan chrome membuat konektor tampil berkilau dengan tingkat ketahanan yg tidak perlu diragukan. Digunakan sebagai penyambung, dan dipasang diatas sekat kaca. Sebagai dudukan atas ketika menggunakan pipa bulat, agar pipa bulat dapat terpasang di atas, penggunaan konektor fungsi utamanya adalah sebagai penjepit kaca sekat kubikal. Disarankan menggunakan kaca tempered glass ketebalan 10 s/d 12mm, diameter pipa 3/4 inch – 1 inch.
3. Konektor Siku
Dengan bahan stainless steel anti karat dan lapisan chrome membuat konektor tampil berkilau dengan tingkat ketahanan yang tidak perlu diragukan. Digunakan sebagai penyambung, dan dipasang diatas sekat kaca. Sebagai dudukan atas, disarankan menggunakan pipa bulat, agar pipa bulat dapat terpasang di atas. Penggunaan konektor fungsi utamanya adalah penyambung satu pipa dengan pipa yang lain dengan bentuk sekat kubikal siku. Disarankan menggunakan kaca tempered glass ketebalan kaca 10 – 12mm, diameter pipa 3/4 inch s/d 1 inch.
4. Konektor T
Digunakan sebagai penyambung, dan dipasang diatas sekat kaca. Sebagai dudukan atas penggunaan pipa bulat, agar pipa bulat dapat terpasang di atas, penggunaan konektor berfungsi sebagai penyambung pipa dari 3 arah yang berbeda pada sekat kubikal (bentuk T). Berbahan stainless steel anti karat dan lapisan chrome membuat konektor tampil berkilau dengan tingkat ketahanan yg tidak perlu diragukan. Disarankan menggunakan kaca tempered glass dengan ketebalan 10 s/d 12mm, diameter pipa 3/4 inch s/d 1 inch.
5. Konektor Tembok
Digunakan sebagai penyambung, dan dipasang diatas sekat kaca. Sebagai dudukan atas penggunaan di pipa bulat, agar pipa bulat dapat terpasang di atas, penggunaan konektor tembok berfungsi sebagai dudukan pipa ke dinding. Dengan bahan stainless steel dan lapisan chrome membuat konektor tampil berkilau dengan tingkat ketahanan yang tidak perlu diragukan. Disarankan menggunakan kaca tempered glass, ketebalan kaca 10 s/d 12mm dengan diameter pipa 3/4 inch – 1 inch.
6. Grendel Shower Box Single
Dengan bahan stainless steel anti karat dengan lapisan chrome membuat konektor tampil berkilau dengan tingkat ketahanan yang tidak perlu diragukan. Pengaplikasian yang mudah dan tampilan mengkilap yang akan memuaskan tampilan shower box kamar mandi anda. Disarankan menggunakan kaca tempered glass dengan ketebalan 10 s/d 12mm.
7. Handle Shower Box
Dengan bahan stainless steel anti karat dengan lapisan chrome memberikan kesan mewah pada handel pintu shower box anda, memiliki ketahanan akan korosi memiliki kualitas ketahanan jauh lebih baik, sudah teruji dan berbahan dasar kuningan. Selain efektif sebagai gagang pintu keluar masuk shower box kamar mandi, Handle shower ini juga bisa dimanfaatkan sebagai gantung handuk disaat anda mandi.
8. Shower Hinge
Dengan bahan stainless steel anti karat dengan lapisan chrome membuat jangkauan dan kualitas engsel yang luas, sebagai penghubung dua item atau produk menjadi satu. Engsel ini selain memperoleh kekuatan dan struktur yang kuat juga telah dirancang untuk menjadi mewah dalam penampilan dan bentuk. Disarankan dipakai pada kaca jenis tempered glass 10 – 12mm.
9. Engsel Kubikal Kamar Mandi
Engsel kubikal kaca, atau cubicle glass hinge adalah engsel kaca yang biasanya sering dipakai pada toilet atau kamar mandi umum. Dengan bahan stainless steel anti karat dan padu, membuat kualitas produk mampu menahan beban yg relative berat dengan ketahanan pemakaian jangka waktu panjang. Permukaan satin (hairline) disarankan menggunakan pada kaca tempered glass dengan ketebalan kaca 10 sd/ 12mm.
10. Grendel Indikator
Grendel kubikal, atau Grendel indikator adalah kunci yang biasa dipasang pada kaca kamar mandi umum dan memiliki indikator hijau dan merah sebagai penanda apakah ada yang sedang menggunakan atau tidak. Dengan bahan stainless steel anti karat dan padu memungkinkan Grendel tersebut digunakan untuk jangka waktu panjang. Disarankan menggunakan kaca tempered glass dengan ketebalan 10 s/d 12mm.
11. Kaki Partisi
Kaki partisi, atau kaki kubikal adalah penahan kaca pada bagian bawah yang biasa digunakan pada toilet atau kamar mandi umum, fungsi utama sebagai jarak kaca dan lantai. Terdapat beberapa ukuran, yaitu : 10cm, 15cm dan 20cm dengan permukaan satin ( hairline). Tidak perlu khawatir kaca akan jatuh, karena kaki kubikal di desain secara kokoh untuk menahan kaca yang relatif berat. Disarankan menggunakan kaca tempered glass dengan ketebalan kaca 10 – 12mm.
Kamar mandi yang luas memberikan kesan bebas atau leluasa dalam membersihkan badan dari kotoran. Jika anda lebih suka mementingkan ruangan mandi ketimbang bagian lain di kamar mandi anda, maka tidak ada salahnya anda menggunakan shower box kaca kamar mandi pada hunian anda. dan menerapkan beberapa aksesoris shower box stainless steel pada bagian kamar mandi anda. semoga inspirasi di atas dapat menambah referensi kamu, dan memilih aksesoris yang benar dan dibutuhkan pada saat memasang shower box untuk kamar mandi hunian anda. jika anda ingin memasang shower box untuk kamar mandi hunian anda, jangan ragu untuk berkonsultasi kepada Graha Elite Persada kami juga bekerja sama dengan Aplikator terbesar di sumatera (Elite Art Glass). Langsung saja ke Pasang Shower Box Kaca Untuk Kamar Mandi
Baca Juga : 5 Hal Yang Harus Diketahui Saat Membeli Shower Mandi